POSTINGAN

Apakah AI - Artificial intelligence Dapat Menggantikan Pekerjaan Manusia?

Definisi Hacker Yang Sesungguhnya!

Editor : Ijaj Maulana
Penulis : Ijaj Maulana

 Assalamualaikum..
baiklah halo semuanya, kembali lagi dipostingan ke2 saya yang berjudulkan kali ini adalah siapa, apa, mengapa, bagaimana seseorang hacker itu sebenarnya ?. tak bisa dipungkiri bahwa dunia teknologi saat ini merupakan dunia cyber yang sangat luas, setiap harinya kita memposting, transaksi, berselancar diberbagai situs web.

Namun dibalik itu semua kita selalu atau bahkan mungkin kita selalu dimintai data-data sebagai transaksi ataupun keperluan lainnya, hal ini membuat kita dengan mudah memberikan data kita tanpa kita tau apakah suatu lembaga itu bisa menjaga kerahasiaan privasi kita dengan baik, dan dibalik itu pula dimana kita senang berselancar disitus web, saling mengobrol di internet, hal ini menjadi rentan terhadap pencurian data yang dilakukan oleh para cracker.


what ? apa itu cracker ? kenapa bukan hacker nah... ini yang seru nihh... sebenarnya definisi hacker itu apa sih?..okelah.. mari kita bahas satu persatu!.

PENGERTIAN HACKER 

hacker, apa yang terbersit difikiran kalian jika mendengar istilah kata ini ?.. orang jahat kah..seseorang yang hebat kah.. orang pintar kah? tentunya fikiran itu semua yang ada di fikiran kita jika kita mengenal hacker sebelumnya.

   Tapi lebih daripada itu seorang hacker merupakan orang yang termotivasi terobsesi untuk melakukan hal-hal dalam menangani sistem komputer tertentu, dan berniat untuk memperbaiki sistem itu bukan untuk merusaknya. tetapi kebanyakan orang menafsirkan hacker itu selalu dikatakan jahat dan adalah orang yang mencuri data-data untuk kepentingan pribadi mereka itu bukan hacker, melainkan cracker.

HACKER VS CRACKER

  1. Hacker : orang yang tertarik pada sebuah teknologi keamanan komputer dan bertugas untuk mencari berbagai bug (kesalahan dalam suatu situs) bertugas untuk memperbaiki dan melaporkannya.
  2. Cracker : orang yang terobsesi selalu mencari target untuk eksperimen tertentu misal pencurian data, password korban, yang digunakan untuk kejahatan dan keuntungan pribadi yang bisa sampai merusak sistem korban.
TINGKATAN-TINGKATAN HACKER 

  1. Script kiddies : golongan ini termasuk golongan hacker tingkat rendah, dimana dia hanya memakai tools buatan oranglain untuk mengerjakan proses hacking-nya.
  2. Hacktivist : Golongan ini merupakan golongan hacker yang bersatu dengan tujuan visi dan misi yang sama.
  3. Blackhat Professionals : orang-orang dalam tingkatan ini merupakan suhu-suhu dari para tingkatan hacker, dan termasuk orang-orang yang sangat mengerti dalam programming, sistem keamanan komputer, dan yang lainnya.
JENIS-JENIS HACKER 

  1. White Hat Hacker : orang yang berambisi, termotivasi untuk melakukan observasi mencari celah keamanan tertentu dan bertugas untuk melaporkan dan memperbaikinya ( Hacker Baik ) 

  2. Black Hat Hacker : seorang hacker yang disebut Cracker yang termotivasi untuk mencuri data-data sensitif korban, mengirim virus pada korban, bahkan melumpuhkan server-server korban tertentu demi keuntungan pribadi ( Hacker Jahat )
  3. Gray Hat Hacker : hacker dalam kategori ini bisa dikatakan jahat, bisa juga dikatakan baik tergantung dari situasi dan kondisi tertentu, misalnya dia membuat tools yang bisa digunakan banyak orang dan bisa memberi manfaat, bisa juga dia membuat virus untuk menginfeksi sistem korban.
OKEE, sampai disini dulu pembahasan kita kali ini, kurang lebihnya mohon maaf, apabila bisa memberikan manfaat silahkan kalian share pada temen-temen kalian.

OUR MY SOSMED :

belajar web dasar

ijajkeyboard youtube

Komentar